Pengumuman

Tolong follow dan click iklan buat saya jika anda merasa terbantu dengan artikel ini, terimakasih atas kebaikan anda. any comment? send to taringdoberman@yahoo.com

Monday, September 19, 2011

Siklus Estrus atau Siklus Birahi

Ada empat tahap untuk siklus estrus anjing yaitu Proestrus, Estrus, Metestrus dan Anestrus. Proestrus: terlihatnya lendir transparan pada vagina, anjing jantan akan tertarik pada anjing betina yang bersangkutan namun anjing betina tersebut belum bersedia dikawini oleh anjing jantan. masa tahap siklus ini adalah 4-20 hari. Estrus/heat: vulva bengkak, lendir yang keluar mulai berubah warna menjadi kekuningan, peristiwa perkawinan terjadi selama fase ini. fase ini memakan waktu 5-13 hari. Metestrus (atau Diestrus): periode setelah estrus memakan waktu: 60-90 hari. Jika hamil, kehamilan berlangsung antara 60-64 hari pada anjing. Anestrus: masa tidak aktif (seksual dan hormon) antara fase estrus juga disebut fase istirahat. fase ini memakan waktu : 2-3 bulan. Beberapa hal yang penting mengenai Siklus birahi pada anjing 1. Siklus estrus pertama pada anjing biasanya terjadi pada anjing berumur 6-12 bulan; untuk beberapa anjing trah kecil, biasanya fase ini terjadi lebih awalyaitu pada masa aniing tersebut berumur 5 bulan, dan untuk beberapa ras besar dan raksasa, siklus pertama tidak akan terjadi sebelum anjing tersebut berumur 14 bulan atau lebih tua. 2. Rata-rata, anjing memiliki dua siklus setahun. 3. Siklus estrus berlangsung rata-rata 12-21 hari, tapi mungkin dapat terjadi hanya beberapa hari saja atau dapat berjalan panjang sampai empat minggu dengan kata lain panjang periode estrus bervariasi antara ras dan anjing individu. 4. Perdarahan terjadi sebelum anjing jantan dapat kawin dengan anjing betina yang bersangkutan, biasanya anjing jantan akan sangat tertarik pada anjing betina ini pada tahap proestrus. 5. Pada siklus heat/estrus pertama, jika anjing tersebut berhasil dikawini oleh anjing jantan dapat terjadi kebuntingan, namun hal ini perlu dihindari sebab tidak bagus untuk induk dan anak yang dihasilkan. untuk anjing yang ingin si sterilkan/dimandulkan/spayed 6. Anjing yang sedang hamil mengalami resiko yang besar jika pada saat kehamilan tersebut dilakukan sterilisasi sehubungan dengan kondisi pembuluh darah yang sedang berkembang pesat.

No comments: